loading...

Sering Teleponan dan Internetan dengan Telkomsel, Bisa Pilih Hadiah Suka-Suka

Telkomsel memiliki berbagai layanan yang digunakan untuk memanjakan para pelanggannya. Hal tersebut mereka lakukan untuk menjaga reputasi sebagai provider layanan telekomunikasi terbesar di Indonesia. Salah satunya adalah Telkomsel Poin, yang merupakan program loyalitas kepada para pelanggan Telkomsel.
Program Telkomsel Poin memungkinkan para pelanggan Telkomsel memperoleh berbagai hadiah yang bisa dipilih sesukanya. Jumlah hadiah yang diterima pun semakin banyak, seiring dengan meningkatnya penggunaan layanan Telkomsel. Baik saat menggunakan kartu Simpati, Loop, ataupun KartuAS.
Sistem Poin

Poin - Ikeni
Setiap pelanggan layanan Telkomsel berhak memperoleh poin untuk setiap pulsa yang dihabiskannya. Perhitungan poinnya berlaku untuk minimal pemakaian pulsa dengan nominal mencapai Rp50 ribu dalam kurun satu bulan. Semakin banyak pulsa yang dihabiskan, semakin banyak pula poin yang dikumpulkan.
Pihak Telkomsel pun membagi para pelanggannya berdasarkan tingkat penggunaan pulsa. Setiap tingkatan memiliki opsi hadiah tersendiri. Semakin tinggi tingkatannya, pilihan hadiah yang bisa didapatkan pun semakin banyak.  Terdapat empat klasifikasi yang ditetapkan, yakni:

1.      Mass
Status Mass ditujukan untuk pelanggan yang memiliki kebiasaan menghabiskan pulsa rata-rata per bulan di bawah Rp50 ribu.
2.      Red
Status Red ditujukan bagi pelanggan yang rata-rata menghabiskan pulsa senilai antara Rp50 ribu hingga Rp150 ribu per bulan.
3.      Gold
Status ini diberikan kepada pelanggan Telkomsel yang per bulan menghabiskan pulsa rata-rata antara Rp150 ribu hingga Rp1 juta.
4.      Priority
Status Priority secara khusus disediakan untuk pengguna layanan Telkomsel yang menghabiskan pulsa rata-rata lebih besar dari Rp1 juta per bulan.

Seorang pelanggan Telkomsel pun bisa berganti status sesuai dengan kebiasaannya dalam menggunakan ponsel. Hanya saja, perlu diketahui bahwa penilaian status pada program Telkomsel Poin ini dilihat pada rata-rata tagihan pulsa dalam rentang 6 bulan terakhir.
Program ini sangat cocok bagi pengguna ponsel pintar yang aktif berselancar di dunia maya. Anda bisa menggunakan layanan paket internet Simpati atau kartu lainnya yang ditawarkan oleh Telkomsel, seperti Loop, Kartu Halo, atau KartuAs. Apalagi, Telkomsel memiliki jaringan sangat luas dan koneksi internet super cepat 4G LTE.
Pihak Telkomsel menyediakan berbagai pilihan paket internet Simpati yang bisa digunakan. Termasuk di antaranya adalah VideoMax, Paket TAU, GigaMax, Telkomsel Flash, dan lain-lain.   Semua paket tersebut disediakan sesuai dengan kebutuhan para pelanggan.
Anda pun bisa memperoleh paket data internet tersebut dengan mudah. Bisa menuju ke kios terdekat atau membelinya secara online. Apalagi, saat ini tersedia beragam situs yang melayani penjualan paket internet atau pulsa secara online. Salah satunya adalah Traveloka. 
Anda bisa mendapatkan paket internet Simpati di aplikasi Traveloka.com maupun di situs layanan serupa. Umumnya, pembelian bisa dilakukan lewat situs resmi atau via aplikasi yang dapat diunduh di Google Play Store dan App store.
Semakin banyak pulsa yang dibeli, semakin banyak pula poin dari Telkomsel yang bisa didapatkan. Selanjutnya, poin tersebut bisa ditukarkan dengan berbagai jenis hadiah yang ditawarkan.
Seberapa banyak poin yang diberikan untuk setiap pengisian pulsa? Bagi para pengguna kartu prabayar Telkomsel (Simpati, KartuAs, dan Loop), Anda bisa memperoleh 1 poin untuk setiap pengisian pulsa senilai Rp5 ribu. Jadi, kalau Anda mengisi pulsa sebanyak Rp50 ribu, terdapat sebanyak 10 poin yang diperoleh.
Hadiah Apa Saja yang Bisa Didapatkan dari Telkomsel Poin?

Telkomsel Poin – Juragan Cara
Perlu diketahui, setiap hadiah yang ditawarkan oleh Telkomsel Poin memiliki masa penukaran tertentu. Bisa jadi pilihan hadiah saat ini jauh lebih variatif dibandingkan bulan lalu. Selain itu, besaran poin yang bisa ditukarkan juga beragam, mulai dari puluhan hingga ratusan.
Pilihan hadiah yang didapatkan juga tidak kalah variatif. Anda dapat memilih menukarkan Telkomsel Poin dengan voucher belanja, baik belanja online atau offline. Bagi para pencinta kuliner, tersedia pula opsi untuk menukarkan poin dengan potongan harga di beberapa restoran terkemuka tanah air.
Cara Menukar Telkomsel Poin

Telkomsel Poin – Paketan Internet
Cara melakukan penukaran poin pun sangat mudah. Anda bisa melakukannya lewat ponsel secara langsung. Anda tinggal mengetikkan *700#, lalu menekan tombol panggilan telepon. Selanjutnya, muncul menu USSD pada layar ponsel.
Anda bisa terlebih dulu menekan tombol 1 untuk mengetahui jumlah Telkomsel Poin yang dimiliki. Setelah memastikan poin tersebut, Anda bisa melanjutkan untuk instruksi pada hadiah yang dipilih. Instruksi tersebut bisa dilihat pada halaman resmi Telkomsel.
Misalnya, Anda ingin memilih hadiah voucher belanja sebesar Rp20 ribu di Alfamart. Di situs resmi Telkomsel, hadiah ini membutuhkan sebanyak 170 poin dan berlaku hanya 7 hari sejak penukaran poin dilakukan. Untuk memperoleh voucher ini, Anda bisa mengetik *700*777# pada ponsel.
Saat penukaran berhasil, Anda akan memperoleh notifikasi melalui pesan singkat. Untuk menggunakan voucher ini pun mudah. Tinggal menunjukkan notifikasi tersebut kepada kasir.
Berbagai penawaran hadiah dari Telkomsel lewat program Telkomsel Poin ini menarik, kan?
0 Komentar untuk "Sering Teleponan dan Internetan dengan Telkomsel, Bisa Pilih Hadiah Suka-Suka"

Cara Isi komentar
jika punya ID/blog berikan komentar anda melalui:
Id Blogger, Open ID (LiveJournal, WordPress, TypePad, AIM), Nama/URL.

BAGI yang tidak punya website/Datang dari search engine seperti Google, yahoo!!!, blog-indonesia dll.
Silahkan gunakan pilihan Anonymous tapi ini tidak disarankan bagi yang punya blog!!!!!

Komentar yang mengandung unsru SARA akan dihapus oleh ADMIN. Terima Kasih atas kunjungan anda!!!!

Back To Top