loading...

Ada atau Tidak Ada Asuransi Anda Pasti Meninggal

Lama tidak posting berita dan artikel, karena kesibukan yang sangat luar biasa. Akhirnya manusia biasa memutuskan posting berita mengenai asuransi aja deh :D Menjamurnya Perusahaan asuransi Jiwa di Indonesia membuat banyak orang bingung mau pilih asuransi yang paling terbaik. :D tapi tenang manusia biasa gak bahas masalah asuransi yang mana yang baik. Tapi ada sebuah pembelajaran kemarin disampaikan oleh seorang kenalan. Singkatnya dia mengatakan "ada atau tidak ada Asuransi Anda Pasti Meninggal". Mari kita lihat ulasan secara singkat.
Teman-teman betul jika hari ini anda masih hidup itu gak ada kaitannya sama asuransi, tapi pernahkah terbesit di pikiran kita bagaimana nasib orang yg kita cintai, saat kita sudah berpindah dunia? saya yakin anda yg sehat "cara berpikirnya" pasti sudah memikirkan hal ini. tidak ada satu orang pun yang dapat mengatur hidup dan mati seseorang kalo Tuhan sudah berkehendak sedetik pun tidak bergeser. Hidup ini hanya sekali terlalu dangkal jika kita berpikiran punya asuransi itu = Jual nyawa, atau asuransi itu sama dengan gak percaya Tuhan. Menurut saya simple nya asuransi itu mempersiapkan dana sedini mungkin untuk hari esok kita. Sekali lagi ini bukan lah hal mengenai tidak Percaya sama TUHAN, bukan teman2... Tapi ini adalah salah satu cara agar ketika sakit kita gak perlu ngerepotin orang lain, saat kita tua gak perlu mikirin kerja lagi karena sudah punya dana yang cukup untuk pensiun, saat anak perlu dana untuk sekolah kita tinggal bilang "NAK, silahkan pilih mau kuliah dimana?", bahkan sampai saat kita meninggal kita masih bisa memberikan sebuah sesuatu kepada orang yang kita tinggalkan untuk menyambung hidup. Benar asuransi tidak dapat menggantikan kasih sayang seorang kepala keluarga kepada keluarganya, tapi setidaknya mereka yg hidup perlu dana untuk menyambung hidup.. Tapi semua kembali lagi kepada Ada atau Tidak Ada Asuransi Anda Pasti Meninggal
Tag : asuransi
0 Komentar untuk "Ada atau Tidak Ada Asuransi Anda Pasti Meninggal"

Cara Isi komentar
jika punya ID/blog berikan komentar anda melalui:
Id Blogger, Open ID (LiveJournal, WordPress, TypePad, AIM), Nama/URL.

BAGI yang tidak punya website/Datang dari search engine seperti Google, yahoo!!!, blog-indonesia dll.
Silahkan gunakan pilihan Anonymous tapi ini tidak disarankan bagi yang punya blog!!!!!

Komentar yang mengandung unsru SARA akan dihapus oleh ADMIN. Terima Kasih atas kunjungan anda!!!!

Back To Top