loading...

Apa Itu Joomla????



Mengapa Joomla Disebut sebagai cms (Content Management System) ?

Sebelum menjawab pertanyaan diatas, ada baiknya mengetahui terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan CMS (Content Management System).

CMS adalah sebuah aplikasi web yang memiliki sistem, dimana sistem tersebut dapat mengatur atau mengelola web tersebut dengan mudah. Sebagai contoh demikian :

“Sebuah perusahaan A ingin membuat website yang berbasiskan CMS kepada seorang webmaster. Sesuai dengan pengertian CMS diatas maka web yang dibuat oleh webmaster nantinya harus dapat dikelola dengan mudah, dalam artian bahwa pihak manajemen atau humas perusahaan A harus dapat memperbarui website tersebut dengan mudah tanpa bantuan webmaster lagi.


Jadi jika lebih kompleks diharapkan setiap bagian dari perusahaan A memiliki hak akses dan otoritas masing-masing untuk mengelola website tersebut.

Bayangkan jika sebuah website tidak berbasiskan CMS dan perusahaan ingin memperbarui website-nya, maka prosedur yang harus dilakukan adalah pihak perusahaan harus menghubungi webmaster untuk mengirimkan data yang akan diperbarui, baru data tersebut diolah oleh webmaster untuk ditampilkan dalam website. Prosedur ini tentu sangat tidak efektif karena untuk memperbaiki website sangat tergantung oleh webmaster dan tentunya sangat membebani biaya operasional perusahaan, apalagi jika perusahaan mempunyai ketergantungan terhadap website sehingga perbaruan data pada website harus dilakukan rutin misalnya tiap hari atau 1 minggu sekali. Situasi yang lebih rumit jika perusahaan mem-vendor-kan dalam pembuatan website.”

Kerumitan inilah yang menyebabkan bahwa membuat website saat ini mutlak harus berbasis CMS.

Saat ini di internet banyak suatu komunitas yang membuat website berbasis open source dimana kode-kode programnya dapat digunakan oleh orang lain secara gratis, salah satunya adalah Joomla. Didalam joomla sudah memiliki kemudahan pengaturan untuk mengelola dan memperbarui isi website, kemudahan pengaturan tampilan halaman dalam suatu template, pengaturan warna, dapat menambah fasilitas-fasilitas website dengan mudah, dll. Sehingga Joomla sudah dapat dikatakan sebagai CMS.Dengan banyaknya dukungan dan yang mengembangkan menyebabkan selalu munculnya perbaikan-perbaikan dan fasilitas-fasilitas terbaru pada Joomla, hal ini menyebabkan Joomla sebagai CMS yang paling banyak diminati dan digunakan oleh para webmaster.
3 Komentar untuk "Apa Itu Joomla????"

Postinganmu keren tapi masalahne aku nggak ngerti blassss..maklum bahasa susah..
ntar mampir lagi tak baca lagi pelan2,bro
diresapi hahaha

Terimakasih gan, Mengenai postingan joomla anda.
Semoga bisa membantu tugas joomla ane.

Mampir yach.
http://fatratragedi.wordpress.com

Cuy... mohon tutorx gmna bikin situs offline pke Joomla utk kbutuhan warnet... pliiiiiiiiiiiissssssss...

Cara Isi komentar
jika punya ID/blog berikan komentar anda melalui:
Id Blogger, Open ID (LiveJournal, WordPress, TypePad, AIM), Nama/URL.

BAGI yang tidak punya website/Datang dari search engine seperti Google, yahoo!!!, blog-indonesia dll.
Silahkan gunakan pilihan Anonymous tapi ini tidak disarankan bagi yang punya blog!!!!!

Komentar yang mengandung unsru SARA akan dihapus oleh ADMIN. Terima Kasih atas kunjungan anda!!!!

Back To Top